Di tengah  pandemi Covid 19 yang sepertinya belum akan usai ini, berbagai kalangan terus bahu membahu berupaya memberikan segenap kemampuannya untuk ikut andil dalam memerangi wabah tersebut. Salah satunya Aan Story, pencipta lagu sekaligus owner Kece Music yang merasa terketuk dan ingin berbuat sesuatu guna menyemangati tenaga medis yang berjuang menjadi orang pertama di benteng terakhir melawan covid 19.

“Kita ingin memberikan impact positif di tengah wabah ini. Akhirnya saya bersama tim bergerak mengumpulkan teman-teman kemudian berkolaborasi membuat satu buah yang berjudul “Semua Kan Berlalu”. Lagu ini untuk tenaga medis di rumah sakit. Sebagai bentuk semangat bagi mereka. Alhamdulillah mendapat apresiasi dari rekor MURI,” tuturnya.

Dalam kolaborasi ini Aan mampu melibatkan 50 figur nasional terdiri dari musisi, selebgram, pengusaha, Youtuber, comedian, gamers, penulis hingga motivator . Diantara nama-nama beken ada Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Prilly Latuconsina, Kesha Ratuliu, Anji Manji, Darah Arafah, Iis Dahlia, Steffi Zomora,  Sandiaga Uno dan lain sebagainya. Lewat karya yang dinyanyikan secara keroyokan ini pula Aan mengaku dirinya juga ingin memberi contoh kepada generasi muda untuk tetap kreatif mesti harus berada di rumah saja.

“Kendati kita di rumah mengisolasi diri tapi tidak mengisolasi kreativitas kita,” tegas Aan.

Pemberian penghargaan atas rekor Pencipta Lagu yang Hasil Karyanya Dinyanyikan Secara Kolaborasi oleh Figur Nasional Terbanyak di Jakarta Senin (20/4/2020),melalui video teleconference bersama pendiri Rekor MURI, Jaya Suprana, Jeffrey Stafanus (Mixing lagu), Sandy Purnamasari (Executive Produser) serta artis dan penyanyi Prilly Latuconsina (Produser) yang juga mendapat penghargaan serupa. (teks: fan/foto: dok ist)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here