Penyanyi Marcell Siahaan memperkenalkan single yang baru dirilis akhir pekan lalu. Single bertajuk Sesuka Hatimu merupakan rilisan pertama Marcell di tahun 2020. Dalam perilisan ini, Marcell dibantu oleh Ivan Alidiyan, Saint Music, dan Rishanda Singgih.
Hal itu terungkap melalui akun Instagramnya. Lewat unggahannya tersebut, Marcell menjelaskan tentang tema dan nuansa musik dari single terbarunya tersebut. Cerita dari lagunya sendiri berbicara tentang cinta, khususnya buat mereka yang tertipu karena masalah cinta.
“Sesuka Hatimu merupakan lagu dengan lirik bertemakan cinta, lebih tepatnya bercerita tentang korban-korban cinta buta, diperdaya perasaannya oleh orang yang ternyata hanya bermain-main saja, yang dirinya kemudian menjadi ‘lahan’ tipu daya. Lagu Sesuka Hatimu sungguh mewakili perasaan mereka yang ‘tertipu’ oleh rasa cinta,” tulis Marcell dalam akunnya.
Ini adalah kesekian kalinya Marcell bekerjasama dengan Ivan Alidiyan. Seorang kibordis yang selalu mengiringi Marcell. Ia juga dikenal sebagai pencipta lagu “Perih”, yang juga dinyanyikan oleh Marcell.
Sementara sosok Rishanda Singgih juga sangat nggak asing lagi bagi karir Marcell. Sosoknya dikenal sebagai penggubah aransemen musik pada lagu yang bernuansa ‘Nu Jack Swing’ ini.
“Beat lagu yang sangat ‘catchy’, tubuh dipastikan bergoyang ketika lagu ini diputar. Mereka-mereka yang menyukai musik-musik New Kids On The Block, Bobby Brown, Boyz II Men dan Michael Jackson, pasti menyukai lagu Sesuka Hatimu, pungkasnya. (mycroft / foto : ig @marcellsiahaans)