Kendati tahun 2024 tinggal menghitung hari, AFE Records tetap produktif untuk menghadirkan produk terbarunya. Bahkan tidak satu melainkan dua grup musik dibawah naungannya yakni Band OMOM dan Rocker Kasarunk, meluncurkan karyanya di Rendezvoo cafe, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2024).
Pertama adalah Band OMOM yang merilis album terbaru mereka bertajuk Buat Yang Ngerti aja dengan tampilan eksplorasi musik dan lirik yang diklaim lebih matang. Album ini mencoba menyuguhkan pengalaman berbeda bagi para penikmat musik dengan nuansa yang lebih berani namun tetap mempertahankan ciri khas musik grup ini yang mudah dikenali.
Sementara itu, Rocker Kasarunk turut meramaikan momen ini dengan memperkenalkan dua single terbaru yang penuh energik berbahasa Inggris berjudul “I Want To” dan “Forever, Now and Then”. Kedua lagu tersebut membawa kekuatan rock khas mereka, dipadukan dengan sentuhan segar dan inovatif yang siap mengguncang industri musik tanah air.
Keistimewaan dua produk ini cukup terasa berkat Ferdy Tahier, sosok yang memiliki peran besar di balik kedua band. Tidak hanya sebagai musisi, Ferdy juga berkontribusi sebagai produser yang mempengaruhi karakter musik Band OMOM dan Rocker Kasarunk. Bisa jadi Kehadiran Ferdy ditengah-tengah kedua band inilah yang membuat peluncuran ini dikemas dalam satu perayaan musik bersama.
CEO AFE Records, Hendy Ahmad, menjelaskan pentingnya momen ini sebagai bentuk apresiasi terhadap kontribusi Ferdy Tahier yang menyatukan kedua band dalam satu panggung.
“Kedua peluncuran ini digabungkan dalam satu acara karena adanya peran besar Ferdy Tahier dalam perjalanan musik kedua band. Sentuhan khas Ferdy membawa nuansa yang menghubungkan karya-karya terbaru mereka, menjadikan momen ini lebih spesial dan layak dirayakan bersama,” ujar Hendy Ahmad
AFE Records berharap peluncuran album dan single ini tidak hanya menjadi penanda perkembangan musik kedua band, tetapi juga menjadi inspirasi baru bagi para pecinta musik rock Indonesia.
Acara peluncuran ini menjadi bukti nyata bahwa eksplorasi musikal dan kolaborasi kreatif mampu menghasilkan karya yang berani, segar, dan berkesan, sekaligus menutup tahun dengan semangat baru bagi industri musik Tanah Air. (tekds: wan. Foto: dok ist)