Prism Sun baru saja meluncurkan Video Musik Lirik untuk lagu yang berjudul ìSundayî

Video musik ìSundayî yang dikerjakan secara mandiri ini menampilkan visual memukau yang menghidupkan lirik dengan cara yang unik dan menarik dengan bahasa visual animasi 3D dan menampilkan gaya dan energi khas band ini.


“Sunday sebenarnya bukan lagu baru, demo lagu ini sudah pernah kita rilis beberapa waktu yang lalu, mungkin beberapa orang sudah pernah mendengarnya, kita merekam ulang lagu tersebut, dan juga dengan bantuan dari kawan kita Reza Noortri (Eca) dari band Keivman yang mengisi gitar di lagu ini, dengan senang hati kita membagikan video baru ini kepada pendengar kita, tentunya lagu ini akan ada dalam album yang sedang kita kerjakan, semoga bisa rilis di tahun ini setelah semua persiapannya selesai sesuai dengan apa yang ada di kepala kita.”


Video musik lirik Prism Sun – Sunday rilis pada 29/03/2023, sudah dapat ditonton di Channel Youtube Prism Sun.
https://www.youtube.com/@prismsun/videossi

Related Article

Latepost

Event Highlights